Keuntungan Menjalankan Influencer Marketing untuk Bisnis Kecil

Daftar Isi Postingan [Tampilkan]
Influencer marketing menjadi salah satu strategi digital marketing yang paling populer digunakan saat ini. Tren penggunaan influencer untuk mempromosikan produk atau layanan dari suatu brand atau bisnis pun diprediksi akan terus mengalami peningkatan dalam beberapa tahun ke depan.

keuntungan menjalankan influencer marketing
pict: stories freepik

Hal tersebut pun didukung dengan sebuah survei yang dilakukan oleh Visual Objects menemukan bahwa satu per empat bisnis kecil saat ini telah menggunakan jasa influencer dalam strategi social media marketing mereka.

Lantas alasan apa yang melatarbelakangi besarnya ketertarikan bisnis kecil dalam menjalankan influencer marketing? Tentu alasan utamanya adalah karena bisnis kecil percaya bahwa menjalankan influencer marketing dapat membantu mereka dalam mengembangkan bisnis dan mendatangkan konsumen baru dengan efektif.

Nah, lalu keuntungan apa saja yang bisa didapatkan oleh bisnis skala kecil dengan menjalankan influencer marketing? Berikut beberapa diantaranya.

1. Meningkatkan Brand Awareness

Menurut report State of Influencer Marketing yang dibuat oleh LaunchMetrics, 90% marketer setuju bahwa influencer marketing membantu dalam meningkatkan brand awareness dari bisnis mereka secara efektif.

Menggunakan jasa influencer dapat membantu kamu dalam memperluas jangkauan promosi dari brand atau produkmu. Influencer akan membagikan informasi mengenai produk yang dipromosikan kepada audience atau followers mereka. Dengan begitu, brand kamu akan mendapatkan tambahan exposure yang signifikan dengan waktu yang instan.

2. Meraih Audience yang Lebih Spesifik

Sebagai bisnis skala kecil, penting bagi kamu untuk memastikan bahwa kamu telah menargetkan audience yang tepat agar pengeluaran marketing kamu menghasilkan keuntungan yang optimal.

Untuk mencapai hal itu, kamu bisa memulai strategi influencer marketing dengan bekerja sama dengan micro influencers (influencer dengan kisaran jumlah followers 10.000-100.000).

Meskipun jumlah followersnya relatif kecil, micro influencer biasanya memiliki audience dengan niche yang lebih spesifik. Menggunakan micro influencer untuk mempromosikan produk akan lebih efisien jika dibandingkan dengan menggunakan macro influencer karena kamu akan dapat meraih audience yang sudah memiliki niche yang spesifik. Selain itu, terdapat juga kemungkinan pengeluaran biaya yang lebih efisien pula.

3. Membangun Social Proof

Konsumen akan lebih mempercayai informasi yang disampaikan oleh orang yang dikenal ataupun yang disukainya ketimbang informasi yang disampaikan oleh brand, meskipun kedua konten informasi tersebut sebetulnya sama. Adanya nilai tambah berupa kesan dan pengalaman lah yang mempengaruhi kepercayaan konsumen ini.

Berangkat dari asumsi tersebut, influencer marketing dapat menjadi strategi yang cukup efektif dalam membangun kepercayaan konsumen untuk membeli produk yang mereka promosikan. Ditambah dengan metode softselling, maka perpaduan kedua hal ini akan lebih maksimal dalam membangun awareness pada brand.

4. Strategi Marketing yang Rendah Biaya

influencer marketing untuk bisnis
raw pict: stories, freepik

Budget menjadi salah satu faktor pertimbangan paling utama bagi bisnis kecil dalam menjalankan strategi marketing. Tidak seperti brand besar, bisnis kecil biasanya memiliki budget yang terbatas untuk dialokasikan pada sisi marketing mereka.

Menggunakan jasa influencer dapat menjadi pilihan strategi marketing yang lebih rendah biaya jika dibandingkan dengan strategi marketing lainnya seperti pemasangan iklan di televisi maupun media online yang bisa memakan biaya sampai dengan ratusan juta. Ditambah saat ini memang audience dapat dengan murah diraih secara online terutama media sosial.

Itulah pembahasan singkat tentang keuntungan menjalankan influencer marketing untuk bisnis dengan skala kecil. Lewat pembahasan di atas dapat disimpulkan bahwa menjalankan influencer marketing merupakan salah satu teknik terbaik yang bisa dilakukan untuk membantu upaya social media marketing dalam meningkatkan penjualan.

Jika Anda masih ragu dalam menjalankan strategi influencer marketing sendiri dan ingin mengetahui lebih dalam, Anda bisa menggunakan jasa agency digital marketing misalnya digital marketing agency Jakarta. Menggunakan jasa pengelolaan strategi influencer marketing ini akan memberikan keuntungan tersendiri karena mereka telah berpengalaman sehingga hasilnya akan maksimal sesuai dengan target yang ingin dicapai.
***

1 komentar

  1. Mantep banget memang jadi influencer marketing, banyak juga keuntungannya apalagi belakangan ini pemasaran lebih efektif jika dilakukan secara online.

    BalasHapus

Halo, terima kasih sudah berkunjung!^^ Mohon klik 'Notify Me/Beri Tahu Saya' utk mengetahui balasan komentar via email.