Pameran Seru Yang Instagrammable di Teamlab Park Jakarta

Daftar Isi Postingan [Tampilkan]
Bagi kamu para pecinta seni, kini tak harus pergi jauh-jauh pergi ke Tokyo atau Singapura hanya untuk mengeksplorasi seni. Di Jakarta, sudah dibuka sebuah pameran berkelas dunia yaitu Teamlab Park. Pameran yang sangat unik dan indah ini memiliki tempat yang instagrammable. Tak hanya itu, karya-karyanya pun dapat dinikmati oleh para pecinta seni.

teamlab park jakarta
sc: okezone
Daya Tarik Teamlab Park Jakarta

Teamlab Park Jakarta merupakan sebuah pameran berkelas dunia dengan menggunakan campur tangan teknologi digital. Meskipun begitu, pameran ini masih sangat kental dengan unsur keseniannya. Pameran yang berlangsung di mall Gandaria City Jakarta ini menggabungkan lima instalasi digital berbeda dalam proses pembentukannya. Nah, apa saja daya tarik dari Teamlab Future Park Jakarta?

Penggunaan Teknologi Digital

Teamlab Future Park memiliki daya tarik utama yakni pemanfaatan teknologi digital. Dengan konsep kreasi kolaborasi yang diusung di dalamnya, tentu akan menghadirkan pengalaman kreatif. Tak hanya itu, besar kemungkinan pengunjung pun dapat ikut berkolaborasi serta menciptakan karya seni baru.

Dalam pameran ini, generasi milenial menjadi salah satu target pasarnya. Terutama karena melihat generasi milenial sekarang sangat menyukai spot-spot unik dan instagrammable. Dengan adanya trend tersebut membuat penyelenggara dari pameran ini yakin jika tempat ini akan diminati kaum milenial.

teamlab park jakarta
sc: kumparan

Lima Instalasi Seni Berbeda Yang Bikin Takjub

Di dalam Teamlab Park ini terdapat lima instalasi seni berbeda. Hal ini juga didukung dengan luas ruangan yang digunakan, yakni 2.200 meter persegi. Salah satu instalasi yang menarik adalah instalasi Sliding Through the Fruits Field.

Di sana, para orang tua dapat meluncur bersama si kecil di seluncuran raksasa dan dapat mengenalkan buah-buahan yang dihadirkan. Selain Sliding Through the Fruits Field, terdapat juga instalasi yang tak kalah seru, yakni Animals of Flowers, Symbiotic Lives. Instalasi ini dilengkapi dengan berbagai bentuk binatang yang terbuat dari bunga-bunga. Menariknya, setiap pengunjung juga dapat berinteraksi secara langsung dengan hewan-hewan tersebut. Selain itu, masih ada tiga instalasi lain yang juga tak kalah serunya, lho. Kamu dapat menikmatinya secara langsung dengan menghadiri pameran ini.

Eksibisi dari pameran ini hanya bersifat temporer, hanya dibuka mulai tanggal 20 Juni hingga 20 Desember 2019 saja. Jadi, selagi masih ada kesempatan sebaiknya kamu segera mengunjungi pameran ini untuk mendapatkan pengalaman seni dan juga spot foto instagrammable. Untuk informasi harga tiket, bisa lihat di bawah yuk!

teamlab park jakarta
sc: bobo.grid.id

Harga Tiket Masuk Teamlab Future Park

Tiket Teamlab Future Park dibandrol dengan harga yang lumayan fantastis. Kendati demikian, harganya tetap sebanding dengan apa yang akan kamu dapatkan. Informasi lengkap mengenai harga tiket masuk Teamlab Future Park tertera pada tabel berikut.

Jenis Tiket
Senin – Jumat
Sabtu-Minggu
Tiket Teamlab Future Park Dewasa (BCA)
IDR 135.000,00
IDR 150.000,00
Tiket Teamlab Future Park Anak-anak (Regular)
IDR 200.000,00
IDR 250.000,00
Tiket Teamlab Future Park Dewasa (Regular)
IDR 200.000,00
IDR 250.000,00
Tiket Teamlab Future Park Anak-anak (BCA)
IDR 135.000,00
IDR 150.000,00

Harga tiket di atas merupakan harga tiket pada waktu soft opening, untuk sekarang harga tiket untuk menonton pameran ini tak terlalu jauh dari yang tertera.

Jadwal Buka dan Jumlah Pengunjung Maksimum

Pameran seni ini dibuka setiap hari mulai jam 10 pagi sampai jam 10 malam. Jumlah pengunjung pun dibatasi hanya 200 sampai 300 orang setiap harinya. Untuk itu, penyelenggara memberlakukan jadwal menjadi 8 sesi seperti berikut ini.

Sesi 1
10.00 – 11.30
Sesi 2
11.30 – 13.00
Sesi 3
13.00 – 14.30
Sesi 4
14.30 – 16.00
Sesi 5
16.00 – 17.30
Sesi 6
17.30 – 19.00
Sesi 7
19.00 – 20.30
Sesi 8
20.30 – 22.00

teamlab park jakarta
sc: indonesia.travel

Konsep pameran Teamlab Park memang sangat cocok untuk dikunjungi oleh para pecinta seni. Di sana, kamu dapat menikmati berbagai karya seni atau hanya sekadar selfie dengan spot foto yang instagrammable. Makin penasaran atau bulan Desember ini bingung ke mana? Yuk datang dan rasakan sensasi keseruan di tempat ini sebelum ditutup pada 20 Desember 2019 mendatang. Siapa tahu dapet inspirasi juga, kan? :)
***

13 komentar

  1. Wah bagus banget nih Mbak ada pameran seni di Jakarta ini. Saya jadi pingin nih ke sana, sayang jauh banget :(

    BalasHapus
  2. Jadi pingin datang ke sana tapi berasa mainstream banget ya foto di sana

    BalasHapus
  3. teamlab dengan aneka instalasi seni yang menarik. Rasanya sayang sekali jika tidak datang kalau memang dekat dengan lokasi. Sudah melihat beberapa influencer datang dan foto disana. IG able banget sih

    BalasHapus
  4. Minggu lalu saya masuk ke dalam Team Lab Future Park, senangnya bisa foto-foto dengan berbagai instalasi menarik di sana.

    BalasHapus
  5. Waah kayaknya seru ya kalau ajak anak-anak ke teamlab park, sekalian mengenalkan seni dan teknologinya, edukatif juga ya ada main seluncurannya

    BalasHapus
  6. Exhibition yang begini menguatkan jiwa para seniman Indonesia.
    Dan aku harap ke depannya makin banyak karya seni yang ditampilkan dengan paduan teknologi canggih, agar semakin kekinian.

    BalasHapus
  7. Iya betul, konsep tempatnya instagramable. Teamlab park jakarta memberi pilihan destinasi wisata yang sangat direkomendasikan untuk dikunjungi. Sekarang tidak perlu lagi untuk ke tokyo atau bahkan ke luar negeri hanya sekedar mencari tempat wisata yang instagramable.

    Di dalam negeri pun ternyata banyak tempat yang instagramable, salah satunya Teamlab park jakarta.

    BalasHapus
  8. Konsep pameran yang keren ya..
    Pameran seni yang menggunakan teknologi digital tentunya akan menarik bagi milenial karena sesuai dengan jiwa muda yang kekinian

    BalasHapus
  9. Wah, asyik banget dan sangat inspiratif. Sekarang pameran dibuat instagramable dan menjalin komunikasi aktif dengan penonton. Pengen ke sini, nih. Mung bisa pengen saja, tapi.

    BalasHapus
  10. Sayangnya jauh dari Bekasi, padahal seru nih bisa foto2 bareng keluarga tercinta di sini. Ga sangka loh ada tempat keren instagramable seperti ini, semoga bisa ke sini sama Azzam

    BalasHapus
  11. Tiketnya cukup mahal juga yah. Btw, kalau anak-anak harganya sama atau ada potongan harga juga kah?

    BalasHapus
  12. Wah, cuma sampai 20 Desember ya, padahal sejak tahu mau ada pameran ini sudah siap-siapa ke sana lho, sayangnya waktu terus berntrok euy. Semoga nanti ada di Bandung ah

    BalasHapus
  13. wiii emang instagram able, cakep2 ya...unik bangt tuh yang megangin balon warna-warni..

    BalasHapus

Halo, terima kasih sudah berkunjung!^^ Mohon klik 'Notify Me/Beri Tahu Saya' utk mengetahui balasan komentar via email.