Cegah Cacingan Pada Keluarga dengan Konvermex

Daftar Isi Postingan [Tampilkan]
Hidup dengan tubuh yang sehat memang menyenangkan, kita bisa bergerak bebas ke mana saja, serta makan apapun tanpa pantangan. Eits, harus dilihat-lihat ya tentunya jangan diisi dengan makanan yang nggak ada gizi dan nutrisi nya bagi tubuh! Apalagi di masa pandemi seperti ini yang sudah mengharuskan kita lebih memerhatikan gaya hidup sehat yang sudah berjalan selama kurang lebih 4 bulan. Dari yang awalnya acuh karena merasa sehat-sehat saja, jadi lebih sayang ke tubuh karena memang sehat itu benar-benar harus dijaga dengan menjaga kebersihan seperti mencuci tangan. Gaya hidup sehat ini, seperti yang kita tahu dapat menjauhkan kita dari berbagai penyakit, salah satunya adalah cacingan.

stay at home covid
photo: United Nations COVID-19 Response, unsplash

Nah berbicara mengenai cacingan, teman-teman nggak lupa dong tentunya untuk minum obat cacing setiap enam bulan sekali? Mungkin beberapa termasuk saya, ingatan mengenai minum obat cacing itu dikenalkan saat SD bersama dengan vitamin A. Tujuannya dari minum obat cacing ini untuk mencegah cacingan yang dapat menyerap nutrisi makanan yang masuk. Biasanya kemudian dianjurkan untuk selanjutnya untuk minum obat cacing 6 bulan sekali oleh para orang tua.

Perlu diketahui juga nih ada banyak penyebab cacingan pada anak-anak, seperti kurangnya menjaga kebersihan, tinggal di lingkungan yang lebih rawan terkena cacingan, menyentuh benda yang terkontaminasi dengan telur cacing, atau ketika tak sengaja atau lupa menggunakan tangan kotor ke mulut. Gejalanya dapat dilihat ketika anak mengalami lesu, keletihan, nafsu makan berkurang, permasalahan di pencernaan seperti diare, dan kesusahan tidur.

Apakah cacingan hanya terjadi pada anak-anak? Tentu saja dewasa juga bisa dan penyebabnya bisa lebih banyak lagi seperti akibat dari makan daging mentah, konsumsi air yang terkontaminasi, dan sanitasi yang buruk, dan kurangnya menjaga kebersihan. Gejala yang ditimbulkan hampir sama yaitu lemas, berat badan menurun, nyeri perut, diare, dan muntah.

Cacingan ini berbahaya karena dapat menyerap nutrisi penting yang seharusnya untuk kebaikan tubuh. Jika tubuh kekurangan nutrisi dan zat yang penting, daya tahan tubuh tentunya akan menurun dan berpotensi terkena banyak penyakit. Bagi anak-anak juga berbahaya karena kurangnya gizi ini dapat menyebabkan permasalahan dalam pertumbuhan atau stunting. Cacingan juga dapat menyebabkan berat badan menurun bagi dewasa dan anak, serta berbahaya jika anak kekurangan berat badan yang ideal.

Untuk mencegah diri kita dan keluarga dari cacingan, yang paling penting adalah menjaga kebersihan baik diri dan lingkungan tempat tinggal. Untuk pencegahan dari dalam, gunakan obat cacing untuk anak dan dewasa dengan Konvermex tiap enam bulan sekali.  Konvermex merupakan obat cacing dalam dua jenis bentuk yaitu kaplet dan suspensi dengan rasa vanilla latte dan rasa jeruk.

obat konvermex

Dengan kandungan Pyrantel Pamoate, obat cacing Konvermex menghancurkan cacing di tubuh dan secara efektif membunuh cacing serta keluar bersama feses tanpa rasa sakit dan tanpa pencahar. Konvermex obat cacing yang tepat untuk keluarga karena dapat digunakan untuk anak sekaligus obat cacing orang dewasa dengan masing-masing dosis yang tersedia. Untuk aturan pemakaiannya sendiri adalah sebagai berikut:

KONVERMEX 250 – KAPLET
(harga 12.550)

dosis obat cacing konvermex

KONVERMEX 125 – KAPLET
(harga 12.550)

dosis obat konvermex 125 mg

KONVERMEX 250 – SUSPENSI
(harga 20.300)

dosis obat konvermex


KONVERMEX 125 – SUSPENSI

(harga 16.200)

konvermex suspensi 125ml


Untuk mencegah cacingan, ayo saling jaga! Pastikan kita menjaga kesehatan dan kebersihan karena semua orang berpotensi terkena cacingan dan menularkannya. Jangan lupa untuk rutin minum Konvermex, obat cacing keluarga, setiap 6 bulan sekali untuk anak dan dewasa untuk mencegah cacingan sehingga nutrisi dalam makanan dapat terserap dengan baik.
***

Tidak ada komentar

Halo, terima kasih sudah berkunjung!^^ Mohon klik 'Notify Me/Beri Tahu Saya' utk mengetahui balasan komentar via email.